Pages

Konsep Komunikasi Data



Pengertian secara umum adalah :
Pertukaran data antara 2 perangkat melalui media transmisi tertentu.
dilakukan melalui 2 teknik yaitu :

- Teknik Telekomunikasi
- Teknik Pengolahan Data

Karakteristik Komunikasi Data

1. Pengiriman (Delivery)
- Sistem harus menyampaikan data ke tujuan yang tepat
- Wajib sampai ke tujuan yang benar

2. Akurasi
- Sistem harus mengantarkan data secara akurat

3. Time Line
- Harus tepat Waktu

Komponen sistem komunikasi data:

- Pesan (Message)
Adalah informasi yang disampaikan

- Pengirim (Sender)
Perangkat yang mengirim data

- Penerima (Server)
Perangkat yang menerima pesan

- Media Transmisi
Jalur yang di gunakan untuk menyampaikan informasi

- Protokol
Adalah Aturan dalam pengiriman data

Model Komunikasi data:
a. Komunikasi data Simplex: satu arah
    Misalnya adalah : Radio Dan Televisi
b. Komunikasi data Half Duplex: Dua arah bergantian
    Misalnya adalah : HT
c. Komunikasi data Full Duplex : Dua arah bisa bersamaan
    Misalnya Adalah : HandPhone

Media Transmisi yang kita gunakan umumnya di bagi atas 2 grup besar yaitu :
– Wireline ( Jaringan Kabel )
– Wireless ( Jaringan Tanpa Kabel)

WIRELINE
  
   Adalah media transmisi dengan menggunakan kabel sebagai perantara antara pengirim dan penerima.Wireline biasanya digunakan untuk jaringan dalam jarak dekat seperti dalam satu kantor atau gedung.Akan tetapi,tidak menutup kemungkinan wireline dapat digunakan untuk jaringan komunikasi jarak jauh,seperti pada pesawat telepon dan sambungan Internet.
Jaringan berkabel terdiri atas beberapa jenis,yaitu:

1.LAN(Local Area Network) Adalah jaringan yang terdapat dalam sebuah gedung atau perkantoran. Umumnya dimiliki oleh perusahaan atau organisasi tertentu. LAN digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer yang terdapat di dalam gedung atau kantor tersebut. Komputer-komputer dihubungkan untuk membagi sumber daya yang terdapat di kantor tersebut.
    LAN memungkinkan suatu perusahaan atau pabrik-pabrik dapat menggunakan sumber daya (resources, misalnya printer) secara bersama-sama. Selain itu LAN juga memungkinkan komputer-komputer dapat saling berkomunikasi dan saling bertukar informasi.
Komputer yang terhubung dalam satu LAN umumnya hanya berjarak beberapa kilometer, bahkan kebanyakan LAN juga digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer yang terdapat dalam satu gedung.

2. MAN (Metropolitan Area Network)
Adalah jaringan LAN dalam versi yang lebih besar. MAN umumnya digunakan untuk menghubungkan beberapa kantor yang letaknya berdekatan. Misalnya saja kantor-kantor pemerintah yang terdapat dalam suatu kota,dapat dihubungkan dengan MAN. Hal ini dibuat untuk tujuan berbagi data antara satu instansi dengan instansi yang lainnya. Man mampu menunjang data dan suara, bahkan dapat berhubungan dengan jaringan televisi kabel.

3. WAN (Wide Area Network) Adalah jaringan komputer yang mencakup area yang sangat luas dari segi geografis.WAN dapat saja mencakup sebuah negara atau benua

4. Internet merupakan sebuah jaringan komputer yang sangat besar yang dapat mencakup seluruh dunia. Orang yang terhubung ke Internet berarti terhubung ke semua komputer yang ada di dunia yang juga terhubung ke Internet
KABEL WIRELINE

• Kabel terpilin
  Kabel ini biasa dipakai sebagai penghubung telepon dengan jalur telepon.Setiap dua kabel saling dipilin dengan tujuan untuk mengurangi interferensi elektromagnetik terhadap kabel lain atau dengan sumber eksternal.Kabel ini juga dapat dipakai untuk menghubungkan komputer dalam suatu jaringan dengan menghubungkannya dengan hub dan switch.

• Kabel Coaxial
  Kabel ini merupakan kabel yang dibungkus dengan metal yang lunak dan mempunyai tingkat transmisi yang tinggi jika dibanding kabel terpilin. Akan tetapi harganya relatif lebih mahal. Kabel ini biasa dipakai untuk menghubungkan peralatan video, jaringan radio, dan juga untuk jaringan komputer, khususnya ethernet
• Kabel Serat Optik
  Kabel ini terbut dari serat – serat optik, yaitu serat – serat yang terbuat dari serabut kaca (optical fibers) yang sangat tipis sebesar diameter rambut manusia. Kabel ini memiliki kecepatan transfer data 10 kali lipat kabel coaxial. Kabel ini biasa digunakan untuk transmisi data digital jarak jauh dengan kecepatan yang lebih tinggi dari jaringan kabel lain atau tanpa kabel.

WIRELESS

   Adalah teknologi tanpa kabel, dalam hal ini adalah melakukan hubungan telekomunikasi dengan menggunakan gelombang elektromagnetik sebagai pengganti kabel. Saat ini teknologi wireless berkembang dengan pesat, secara kasat mata dapat dilihat dengan semakin banyaknya pemakaian telepon sellular, selain itu berkembang pula teknologi wireless yang digunakan untuk akses internet.
Beberapa Teknologi Wireless :

Infrared

   Merupakan sebuah radiasi gelombang elektromagnetis dengan panjang gelombang lebih panjang dari gelombang merah, namun lebih pendek dari gelombang radio, yakni 0,7 mikro m sampai dengan 1 milimeter. 
   Gelombang Infra merah dekat (near infrared) memiliki panjang gelombang sekitar 0,7 mikro m sampai dengan 2,5 mikro meter. Radiasi pertama ditemukan oleh william herschel (1738-1822). Sinar infra merah memiliki jangkauan frekuensi 1011 Hz sampai 1014 Hz atau daerah panjang gelombang 10-4 cm. Apabila suatu benda dipanaskan, akan memancarkan sinar infra merah yang jumlah sinarnya bergantung pada suhu dan warna benda. Dengan menggunakan prinsip ini, suatu pengamat dapat mendeteksi tumbuh-tumbuhan atau hal lain yang ada didaerah tertentu. Energi yang terkandung dalam sinar infra merah ini tampil sebagai energi panas dan mempunyai daya untuk menyembuhkan penyakit cacar ataupun encok.

Bluetooth

   Adalah spesifikasi industri untuk jaringan kawasan pribadi (personal area networks atau PAN) tanpa kabel. Bluetooth menghubungkan dan dapat dipakai untuk melakukan tukar-menukar informasi di antara peralatan-peralatan. Spesifiksi dari peralatan Bluetooth ini dikembangkan dan didistribusikan oleh kelompok Bluetooth Special Interest Group. Bluetooth beroperasi dalam pita frekuensi 2,4 Ghz dengan menggunakan sebuah frequency hopping traceiver yang mampu menyediakan layanan komunikasi data dan suara secara real time antara host-host bluetooth dengan jarak terbatas.Kelemahan teknologi ini adalah jangkauannya yang pendek dan kemampuan transfer data yang rendah.
   Kali pertama ditemukan dan dikembangkan pada tahun 1994. Bluetooth ini ditemukan secara tidak sengaja, awalnya penelitian yang dilakukan di universitas di Swedia ini ingin membuat koneksi nirk kabel yang menghubungkan earphone cordless dengan headset handphone. Namun akhirnya mereka malah menemukan koneksi tersebut dapat dijadikan sebagai gelombang radio yang tidak membutuhkan lisensi. Kemudian dari sinilah awal mulainya pengembangan perangkat bluetooth.

   Hingga perusahaan Ericson pun tanggap akan manfaat teknologi ini sehingga Ericson melakukan suatu terobosan dengan memberikan teknologi ini secara gratis kepada publik.

Pada awal tahun 1998 Ericson, Nokia, IBM, Toshiba, dan Intel membetuk SIG (Bluetooth Special Interest Group) yang digunakan untuk melanjutkan pengembangan teknologi ini. Kelima perusahaan yang membentuk SIG tersebut merupakan perwakilan dari berbagai bidang industri yang ada. Ericsson dan Nokia mewakili perusahaan telepon genggam, IBM dan Intel mewakili perusahaan pengembang komputer, dan Toshiba mewakili perusahaan yang bergerak dalam teknologi pemrosesan signal digital.
   Akhirnya pada tanggal 20 Mei 1998, bluetooth mulai umumkan ke publik dan pada tanggal 26 Juli 1999 bluetooth jenis 1.0 sudah mulai dipasarkan. Seiring dengan berkembangnya teknologi bluetooth, terdapat SIG baru yang dibentuk oleh koalisi Motorola, Microsoft, Lucent dan 3Com. Namun berdirinya SIG baru ini tidak membuat SIG yang telah terbentuk sebelumnya (Ericsson, Nokia, IBM, Toshiba, Intel) mau meleburkan diri menjadi satu kesatuan SIG. Mereka tidak mau terlibat dengan Microsoft karena takut kalau teknologi yang dihasilkan akan mengarah kepada arsiktektur yang digunakan untuk Windows. Setelahnya ada 13.000 perusahaan yang ikut berperan serta untuk mengembangkan teknologi bluetooth ini, sehingga pada akhirnya menjadikan bluetooth sebagai teknologi yang berkembang pesat pada waktu itu.


GPRS

   (General Packet Radio Services) adalah layanan komunikasi data lewat telepon tanpa kawat (ponsel) yang berbasis paket. Sistem GPRS ini dipakai untuk transfer data (dalam bentuk paket data) yang berkaitan dengan e-mail, data gambar (MMS), dan penelusuran (browsing) Internet. Layanan GPRS dipasang pada jenis ponsel tipe GSM dan IS-136, dan menjanjikan kecepatan mulai dari 56 kbps sampai 114 kbps, sehingga memungkinkan akses internet, pengiriman data multimedia ke komputer, notebook dan handheld computer.Karena GPRS dibuat berdasarkan komunikasi GSM (Global System for Mobile communication), maka secara teori akan lebih murah daripada sambungan telepon seluler jenis lainnya, sehingga kanal yang dipakai dapat dibagi beramai-ramai oleh sejumlah pengguna.

EDGE
    EDGE dan 3G sama saja, yaitu teknologi transfer data. Namun tingkatannya berbeda, EDGE ada pada level 2,75G. EDGE merupakan teknologi data lebih lanjut dari GPRS, sehingga kecepatan transfer datanya lebih tinggi. Sedangkan teknologi 3G merupakan pengembangan lebih lanjut dari EDGE. Secara teori, kecepatan teknologi GPRS Class 10 adalah 32 – 48 Kbps, EDGE 236 Kbps, dan 3G sekitar 384 Kbps.

Apa perbedaan antara feature WiFi, WiBro, dan WiMax?
   

   Pada dasarnya, ketiganya berangkat dari teknologi yang sama, yaitu WiFi. Yang berbeda hanya kecepatan clan days jangkaunya. WiFi merupakan sebuah teknologi pengiriman data lewat frekuensi, sekitar 2,4 Ghz, dengan jangkauan terbatas, yaitu 45 m di dalam ruangan clan 90 m di luar -jangan. WiFi ini Bering dipakai di rumah, kantor, atau hotspot di cafe atau restoran. WiMax adalah WiFi generasi kedua berfrekuensi 2.3-2.5 GHz clan 3.4-3.5 GHz, yang lebih kuat janggkaunya, lebih cepat dan mampu menampung lebih
jangkauan satu pemancar WiMax hingga 5.km kecepatan maksimal 12 Mbps dalam posisi diam_ Sedangkan WiBro adalah pengembangan WiMax oleh industri telekomunikasi di Korea Selatan, berfrekuensi 2,3 – 2,4 Ghz, clan mampu melayani kecepatan data 30 Mbps hingga 50 Mbps pada wilayah seluas 1-5 km. WiBro ini tetap bisa berkecepatan sekitar 10 Mbps meski digunakan dalam keaclaan bergerak (mobile) dengan kecepatan 120 km/jam. 


Sumber :
- Kuliah KomDat Tgl 22 - 10 - 2011 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih sudah berkunjung kawan.
Mohon Meninggalkan Jejak dengan Berkomentar.
Salam Blogger !!

TUHAN Memberkati Kita Semua...